Wednesday, November 5, 2008

Barack Obama dan Rhoma Irama

Ada apa dengan Barack Obama dan Rhoma Irama? Keduanya jelas jauh berbeda. Tapi ada satu kesamaan antara mereka berdua. Obama disambut meriah atas kemenangannya dalam pemilu AS. Tapi mungkin banyak masyarakat Indonesia yang tidak tahu bahwa Rhoma Irama juga disambut meriah di AS saat menggelar konser dangdutnya di sana.

Tak tanggung-tanggung Rhoma Irama diundang manggung oleh Universitas Pittsburgh. Kalau di Indonesia Bang Rhoma manggung di depan khalayak dangduters dari masyarakat bawah, di AS  "Satria Bergitar" ini konser di depan para akademisi dan berhasil membuat mereka bergoyang dangdut.

Seperti apa meriahnya konser dangdut Bang Rhoma di AS, berikut saya kutipkan laporan pandangan mata Bung Naratama yang ikut dalam perjalanan konser Rhoma pertengahan Oktober kemarin.

"Lagu berjudul Begadang baru saja menggebrak publik Pittsburgh, Philladelphia, Amerika lewat kendangan dangdut Soneta Group!  "This song I wrote in 1975, the name of the song is All Night Long or Begadang!", ucap Bang Haji Rhoma Irama didepan sekitar 300 penonton yang memenuhi ruang konser Bellefield Auditorium, University of Pittsburgh di kota berbukit Pittsburgh yang dikenal sebagai kota kampus liberal.

Belum sampai Refrain lagu kedua dinyanyikan, tiba-tiba sejumlah mahasiswa Pittsburgh University yang banyak
datang dari Departemen Musik langsung maju kedepan panggung dan... JOGETAN! Tidak sampai satu menit, majulah semua penonton dari berbagai warna kulit: ada kulit hitam, kulit putih, kulit india hingga kulit abu2, sibuk berjoget ria menggoyangkan tubuh diatas nada-nada dangdut-rock campur dakwah ala Soneta.

Ketika lagu "Adu Domba" dinyanyikan, suara kendang campur drum elektronik terdengar mendam, "Operator, please volume up the percussion, that's good thank you", ucap bang Rhoma....

Rupanya nama Rhoma Irama dan Soneta group sudah sangat kondang di Departemen Musik Universitas Pittsburgh. Ketika saya ngobrol dengan mahasiswa2 yang datang menonton, mereka bilang Rhoma Irama adalah salah satu idola mereka dari dunia Asia.

Jadi, konser pertama Rhoma Irama di Pittsburgh, Amerika Serikat boleh dibilang sukses. Saya sampai terharu melihat Rhoma diidolakan oleh para penonton mahasiswa yang sangat "ngefans". "He is a legend, I love his music. I always hear his name on class now he is here.... amazing... I wanna go to Indonesia some
day", begitu respons para penonton

Puncak acara adalah Jam Session antara Rhoma Irama dan musisi Dangdut Amerika, KOBOI DANGDUT. Dan ketika lagu "Terajana" bergelimang diatas panggung, langsung semua penonton bergoyang, ini mirip menonton acara KDI di TPI atau konser Dangdut di SCTV. Bedanya, yang joget orang Amerika dan di kota yang agak2 antah berantah, Pittsburgh.

Saya sempat bilang ke Profesor Andrew Weintraub dari Departemen Musik, "Ini kayak mimpi, nonton Rhoma Irama di Amerika, di Pittsburgh lagi...". Andrew yang fasih berbahasa Indonesia-Sunda ini tertawa sambil bilang "ya asik ya...".

Salam,
Naratama "

Nah, temen-temen yang pengen liat para koboi nyanyiin lagu dangdut, dibawah ini link rekaman videonya yang diambil dari Youtube. Selamat dangdutan ... terajana ....terajana ....

*dangdut cowboy clik here

21 comments:

  1. Ternyata kak Rhoma msh mempesona, viva bang haji !!!
    *bukan fansnya Rhoma loch*

    ReplyDelete
  2. wow...
    at least masih ada yang bisa memukau dari indonesia.


    *fansjuga gpp kok Wik.., yang tau cuma anak MP kok.:-P*

    ReplyDelete
  3. hehehehe...sumpeh deh...:P
    baguslah kalo perdangdutan kita diakui dunia barat...:D

    ReplyDelete
  4. biarpun gue eneg sama kelakuannyaa.. tapi.. however, in some part... in a certain way.. in.. apalagi yaa.. he's a legend.. hehehehehehehe...

    ReplyDelete
  5. rhoma for president! *diulang 10x*

    ReplyDelete
  6. wah,,ada bang rhoma [emang gak ada matinya bang rhoma, dari laskar pelangi sampai pittsburgh]

    ReplyDelete
  7. waktu Obama kecil di Indonesia sempet kenal bang rhoma irama gak yah ... hehehe

    ReplyDelete
  8. kalo soal dangdut legend, bang Rhoma belom ada bandingannya kali ye ...

    ReplyDelete
  9. gimana kalo elvi sukaesih yang konser yah ...:)

    ReplyDelete
  10. kayak sodara gitu yah namanya... sip lah kak Rhoma! ;)

    ReplyDelete
  11. kayak sodara gitu yah namanya... sip lah kak Rhoma! ;)

    ReplyDelete
  12. dangdut is the music of my countr, my country oh my country...!
    tariiiikkkk!!!
    terajana is my fav song from him ;)

    ReplyDelete
  13. He he he, Amerika ingin belajar dari Indonesia bagaimana menghibur rakyat supaya gak terlalu merasa menderita

    ReplyDelete
  14. Padahal di Indonesia mulai banyak meninggalkan dangdut ya mbak..

    ReplyDelete
  15. iya bro, apalagi sekarang orang Amerika banyak stress karena krisis keuangan dan banyak yang jadi pengangguran .... musik pop, rock,country, dah bosen ,,,, enakkan dangdutan ... hehehe

    e... begadang, jangan begadang ... tarikkk mang

    ReplyDelete
  16. iyah ... disini dangdut katanya musik kampungan ... jadi orang Amerika kampungan juga dong ...hehehe

    ReplyDelete
  17. mbak lena

    kita bikin Rhomairamafansclub yuk...

    ReplyDelete
  18. boleh ajah ... ajak mas tianarief yang udah teriak-teriak "Rhoma Irama for president ..." hehehe

    ReplyDelete